Kamis, 11 November 2010

NASA Rakit Pesawat 5 Kali Kecepatan Suara

 
 
NEW YORK - Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) berencana akan merakit pesawat jet 'hypersonic' yang diklaim memiliki kecepatan lima kali lebih cepat dari kecepatan suara.
 
Pesawat berpenumpang enam orang ini, diperkirakan bisa menempuh perjalanan New York-Sidney hanya dalam waktu dua jam 30 menit. Padahal secara normal waktu tempuh perjalanan New York-Sidney mencapai 21 jam.

Dailymail, Senin (8/11/2010), melansir pesawat tersebut akan menjadi terobosan baru di dunia penerbangan. Pasalnya pesawat tersebut akan menggunakan teknologi turbo Concorde generasi terbaru.

Proyek pengembangan pesawat ini pada awalnya bertujuan untuk membuat pesawat yang dapat digunakan terbang ke Mars. Proyek pengembangan NASA ini dinamakan X-43A

Berdasarkan proposal NASA 2010, lembaga ruang angkasa akan mengalokasikan USD 5million per tahun untuk tiga tahun ke depan demi meujudkan pesawat tersebut. NASA menyadari banyak tantangan yang dihadapinya untuk membangun mesin tersebut.

"Kendaraan untuk ke luar angkasa harus ringan, dan mudah dipelihara dengan biaya rendah," tulis NASA dalam proposalnya. (ugo)

0 komentar:

Posting Komentar

mana yang anda suka??

amix. Diberdayakan oleh Blogger.